Logo



Kota Mojokerto Masuk Dalam 16 Daerah Di Indonesia Dengan Capaian Vaksinasi Lansia Tertinggi

Selasa, 11 Mei 2021
Author : Admin

Kota Mojokerto masuk dalam 16 daerah di Indonesia dengan capaian Vaksinasi Lansia tertinggi, lho..

Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 untuk warga lanjut usia (lansia) di kota kita sudah menjangkau 51% sasaran. Artinya, sekitar 8 ribu orang warga lansia telah divaksinasi. Pemerintah Kota Mojokerto melakukan upaya-upaya masif dengan melibatkan stakeholder terkait agar semakin banyak lansia yang divaksinasi.

Lansia merupakan kelompok yang lebih rentan terhadap infeksi Covid-19. Karena, ada yang memiliki penyakit penyerta dan kondisi fisik sudah mulai melemah. Itulah sebabnya, lansia menjadi prioritas untuk menerima vaksin ini.

Setiap vaksin yang datang, langsung kita distribusikan kepada calon penerima. Dan semoga, kuota vaksin segera terpenuhi sepenuhnya dengan segera. Sehingga, semakin banyak warga Kota Mojokerto yang terlindungi serta terhindar dari resiko Covid-19 yang membahayakan jiwa.
.
@jokowi
@satgascovid19.id @kemenkes_ri @khofifah.ip @emildardak @ningita_ @a_rizal_z
.
.
.
#vaksìncovid19 #indonesia #bebascovid19 #kotamojokerto